بِسْــــــمِ اللهِ الرَّحْمَانِ الرَّحِيْم
Mendambakan anak yang pintar dan cerdas adalah suatu keinginan yang diidamkan sejak masih dalam kandungan. Jika anak anda nanti menjadi cerdas disekolah nanti usahakan agar kebutuhan gizi tersebut terpenuhi dengan baik.
Ada beberapa jenis makanan bergizi yang bisa membantu meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan otak anak, yang berfungsi sebagai penambah daya ingat dan konsentrasi si anak tersebut.
Berikut ini beberapa jenis makanan yang bisa membantu menambah pertumbuhan dan perkembangan fungsi otak anak, agar anak anda nantinya menjadi cerdas dan daya ingat konsentrasinya bertambah, apasajakah makanan tersebut?
1. Ikan
|
Ikan Salmon |
Ikan mengandung asam lemak omega 3, DHA dan EPA yang berfungsi sebagai pertumbuhan dan perkembangan otak anak. Pilihlah ikan yang masih segar terutama ikan laut misalnya ikan salmon, bandeng dll.
2. Telur
|
Telur |
Telur mengandung protein yang tinggi, kolin yang terdapat dalam kuning telur bermanfaat membantu perkembangan otak. Usahakan anak anda tiap hari makan telur karena telur ini lebih mudah dan murah untuk mendapatkanya.
3. Selai kacang
kacang mengandung kaya akan vitamin E dan antioksidan yang berfungsi sebagai melindungi membran sel-sel otak terhadap radikal bebas terutama kacang macademia dan almond. Atau dalam bentuk selai kacang cari yang rendah gula sama natrium
4. Sayuran berwarna
Pilihlah sayuran yang masih segar untuk mendapatkan kandungan antioksidan yang tinggi misalnya perbanyak tomat, wortel, bayam, labu. Sayuran membantu mempertahankan kekuatan dan kesehatan membran sel.
5. Oatmeal
makanan ini mengandung karbohidrat yang terdapat pada sereal, secara bertahap karbohidrat ini akan diserap oleh otak anak selama proses belajar disekolah. Oat juga mengandung vitamin E, B, potasium dan zinc yang membantu tubuh dan otak bekerja secara oktimal
6. Buah Beri
buah ini banyak mengandung vitamin C dan antioksidan. Buah ini membantu memperbaiki daya ingat si anak
7. Kacang hijau
Makanan ini kaya akan kandungan protein dan karbohidrat yang komplek, sangat direkomondasikan untuk anak-anak. kacang hijau juga memiliki kandungan vitamin C, asam folat, zat besi, zinc, potassium, magnesium, tembaga, mangan, fosfor dan thiamin yang semuanya penting bagi tubun dan perkembangan otak
8. Susu dan yogurt
Mengandung kaya protein, vitamin D, vitamin B, yang berfungsi sebagai pertumbuhan jaringan otak neurotransmitter dan enzim
9. Daging Sapi
|
Daging sapi |
Daging ini mengandung zat besi yang mudah diserap tubuh dapat membuat anak tetap berenergi dan konsentrasi, juga mengandung zinc yang berfunsi sebagai memelihara daya ingat si anak
10. Gandum murni
Otak membutuhkan glukosa dari tubuh yang sifatnya konstan. Serat yang terkandung didalamnya dapat membantu pelepasan glukosa dalam tubuh, gandum juga mengandung vitamin B yang berfungsi sebagai kesehatan sistem saraf.
Demikianlah beberapa makanan yang berguna bagi kesehatan otak anak yang bermanfaat bagi pertumbuhan dan perkembangan anak sehingga anak menjadi cerdas dan konsentrasi meningkat. Semoga bermanfaat.
sumber : kompas